Dapatkan banyak ilmu pengetahuan, tips dan trik, materi pembelajaran, berita terbaru, serta artikel menarik lainnya disini.

Breaking

Wednesday, January 27, 2016

Makalah : Pencemaran Lingkungan


KATA PENGANTAR



Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT karena berkat rahmat dan karunia-NYA sehingga maka penulis dapat menyusun makalah. Shalawat beriring salam tidak lupa penulis sampaikan kepada nabi Muhammad S.A.W yang selalu mengajarkan kita untuk senantiasa menuntut ilmu.
Makalah ini berjudul “Pencemaran Lingkungan” yang disusun dari berbagai sumber tulisan. Makalah ini disusun untuk memenuhitugas mata pelajaran KIMIA
Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak yang telah membantu selesainya penyusunan makalah ini.
Kami menyadari bahwa makalah ini masih banyak kekurangan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari segala pihak. Namun, besar harapan penulis semoga makalah ini berguna bagi penulis dan segala pihak yang membacanya. Aamiin.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.



Bandung, 27 Januari 2016


Kelompok




DAFTAR ISI




KATA PENGANTAR.....................................................................................   I
DAFTAR ISI..................................................................................................   II

BAB I PENDAHULUAN..............................................................................    1
A.    Latar Belakang...........................................................................................    1
B.     Rumusan Masalah ...................................................................................      1
C.     Tujuan Penelitian .....................................................................................      1

BAB II PEMBAHASAN.................................................................................  2
A.          Pengertian Lingkungan................................................................................ 2
B.           Pengertian Pencemaran Lingkungan.............................................................  2
C.     Macam - Macam Pencemaran Lingkungan..................................................  2
D.     Faktor Penyebab Pencemaran Lingkungan..................................................  3
E.     Dampak Pencemaran Lingkungan.....................................................................    4
F.     Upaya Penanggulangan Pencemaran Lingkungan.............................................    5

BAB III PENUTUP.......................................................................................    6
A.    Kesimpulan...........................................................................................    6
B.     Saran....................................................................................................    6



BAB I
PENDAHULUAN


A.   Latar belakang

Pencemaran lingkungan merupakan masalah kita bersama, yang semakin penting untuk diselesaikan, karena menyangkut keselamatan, kesehatan, dan kehidupan kita. Siapapun bisa berperan serta dalam menyelesaikan masalah pencemaran lingkungan ini, termasuk kita. Dimulai dari lingkungan yang terkecil, diri kita sendiri, sampai ke lingkungan yang lebih luas.
Permasalahan pencemaran lingkungan yang harus segera kita atasi bersama diantaranya pencemaran air tanah dan sungai, pencemaran udara perkotaan, kontaminasi tanah oleh sampah, hujan asam, perubahan iklim global, penipisan lapisan ozon, kontaminasi zat radioaktif, dan sebagainya.
Untuk menyelesaikan masalah pencemaran lingkungan ini, tentunya kita harus mengetahui sumber pencemar, bagaimana proses pencemaran itu terjadi, dan bagaimana langkah penyelesaian pencemaran lingkungan itu sendiri.
Sehubungan dengan hal tersebut, maka dalam hal ini kami menyusun makalah yang mengambil tema “Pencemaran Lingkungan” agar kita dapat mengetahui darimana pencemaran lingkungan itu datang dan bagaimana cara penanggulangannya.

B.   Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian diatas, rumusan masalah yang harus dibahas dalam makalah ini adalah:
1.      Apa itu lingkungan?
2.      Apa itu Pencemaran Lingkungan?
3.      Berapa macam jenis Pencemaran Lingkungan?
4.      Apa Faktor dari terjadinya Pencemaran Lingkungan?
5.   Dampak apa saja yang timbul dari Pencemaran Lingkungan ?
5.      Bagaimana cara menanggulangi pencemaran udara?

C.   Tujuan penulisan
Tujuan dari penulisan makalah ini adalah untuk menyelesaikan tugas dari pelajaran KIMIA tentang Pencemaran Lingkungan  dan untuk memperluas pengetahuan beserta dampak yang ditimbulkannya terhadap lingkungan dan kesehatan manusia.




BAB II
PEMBAHASAN

A.  Pengertian Lingkungan
Lingkungan adalah kombinasi antara kondisi fisik yang mencakup keadaan sumber daya alam seperti tanah, air, energi surya, mineral, serta flora dan fauna yang tumbuh di atas tanah maupun di dalam lautan, dengan kelembagaan yang meliputi ciptaan manusia seperti keputusan bagaimana menggunakan lingkungan fisik tersebut. Lingkungan juga dapat diartikan menjadi segala sesuatu yang ada di sekitar manusia dan mempengaruhi perkembangan kehidupan manusia.
Lingkungan terdiri dari komponen abiotik dan biotik. Komponen abiotik adalah segala yang tidak bernyawa seperti tanah, udara, air, iklim, kelembaban, cahaya, bunyi. Sedangkan komponen biotik adalah segala sesuatu yang bernyawa seperti tumbuhan, hewan, manusia dan mikro-organisme (virus dan bakteri).

B.  Pengertian Pencemaran Lingkungan
Pengertian pencemaran lingkungan menurut menurut UU Pokok pengelolaan lingkungan hidup adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat energi dan atau komponen lain ke dalam lingkungan, atau berubahnya tatanan lingkungan oleh kegiatan manusia atau proses alam sehingga kualitas lingkungan turun sampai ke tingkat tertentu menyebabkan lingkungan menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukkannya.

Adapun Pengertian pencemaran lingkungan menurut SK menteri lingkungan hidup adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat energi dan atau komponen lain ke dalam air/udara dan atau berubahnya tatanan (komposisi) air/udara oleh kegiatan manusia dan proses alam, sehingga kualitas air atau udara menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukkannya.

C.  Macam – Macam Pencemaran Lingkungan
Macam – macam pencemaran lingkungan menurut jenisnya dan bahan pencemarannya,
1.    menurut jenisnya
Menurut jenisnya, pencemaran lingkungan dibagi menjadi 4 golongan, yaitu :
a.)   Pencemaran Tanah
Pencemaran tanah adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat, energi, dan atau komponen lain ke dalam tanah, atau berubahnya komposisi tanah oleh kegiatan manusia atau oleh proses alam, sehingga kualitas tanah turun sampai ke tingkat tertentu, yang menyebabkan tanah menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya. 

b.)   Pencemaran Air
Pencemaran air adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat, energi, dan atau komponen lain ke dalam air, atau berubahnya tatanan air oleh kegiatan manusia atau oleh proses alam, sehingga kualitas air turun sampai ke tingkat tertentu, yang menyebabkan air menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya. 

c.)   Pencemaran Udara
Pencemaran udara diartikan sebagai adanya bahan-bahan atau zat-zat asing di dalam udara yang menyebabkan perubahan susunan (komposisi) udara dari keadaan normalnya. Kehadiran bahan atau zat asing di dalam udara dalam jumlah tertentu serta berada di udara dalam waktu yang cukup lama, akan dapat mengganggu kehidupan manusia, hewan, dan tumbuhan. Bila keadaan seperti tersebut terjadi maka udara dikatakan telah tercemar. 

d.)   Pencemaran Suara
Polusi suara disebabkan oleh suara bising kendaraan bermotor, kapal terbang, deru mesin pabrik, radio, atau tape recorder yang berbunyi keras sehingga mengganggu pendengaran.


2.    Menurut bahan pencemarannya
Menurut bahan pencemarannya, pencemaran lingkungan dibagi menjadi 3 golongan, yaitu :
a.)        Pencemaran kimiawi adalah pencemaran yang disebabkan oleh bahan yang berupa zat radioaktif, logam (Hg, Pb, As, Cd, Cr dan Hi), pupuk anorganik, pestisida, detergen, dan minyak.
b.)        Pencemaran biologi adalah pencemaran yang disebabkan oleh bahan yang berupa mikroorganisme, misalnya Escherichia coli, Entamoeba coli, dan Salmonella thyposa.
c.)        Pencemaran fisik adalah pencemaran yang disebabkan oleh bahan yang berupa kaleng-kaleng, botol, plastik, dan karet.


D.  Faktor – faktor penyebab pencemaran linkungan
a.    Pencemaran Tanah
Pencemaran tanah banyak diakibatkan oleh sampah-sampah organik, anorganik, dan bahan-bahan kimia.Sampah organik dapat dihancurkan oleh jasad-jasad renik menjadi mineral, gas dan air, sehingga terbentuklah humus melalui proses dekomposisi. Sampah organik itu misalnya dedaunan, jaringan hewan, kertas dan kulit. Sampah-sampah tersebut tergolong sampah yang mudah terurai. Namun, sampah organik dapat menimbulkan berbagai macam pertumbuhan bibit penyakit dan bau tidak sedap. Sedangkan sampah anorganik seperti botol, karet sintesis, pecahan kaca, kaleng besi, aluminium, bahan sintetik seperti plastik yang sulit dan detergen yang bersifat non bio degradable (secara alami sulit diuraikan). 

Sampah anorganik tersebut dapat menyebabkan penurunan kualitas tanah dan mengganggu penyerapan air ke tanah. Kaleng bekas, botol, dan ban bekas mampu menampung air ketika hujan, sehingga secara tidak langsung dapat menjadi tempat sarangnya jentik-jentik nyamuk seperti jentik nyamuk penyebab demam berdarah, chikungunya, dan malaria. 

b.    Pencemaran Air
Adapun penyebab / faktor terjadinya pencemaran air adalah :
1)
Limbah Pertanian 
Limbah pertanian mengandung polutan insektisida maupun pupuk organik. Polutan tersebut dapat sampai ke air lingkungan melalui pengairan sawah, melalui hujan yang jatuh pada daerah sekitar pertanian kemudian mengalir ke sungai atau danau di sekitarnya. 

2) Limbah Rumah Tangga 
Limbah rumah tangga terdiri atas limbah cair, limbah padat dan bahan pencemar biologis. Limbah rumah tangga cair terdiri dari bahan organik seperti sayur, ikan, nasi, minyak, lemak dan air buangan manusia. Limbah padat terdiri dari bahan anorganik seperti plastik, aluminium dan botol. Sedangkan bahan pencemar biologis berupa bibit penyakit, bakteri dan jamur. 

3) Limbah Industri 
Pembuangan limbah industri (seperti Pb, Hg, dan Cd) di perairan akan menjadi polutan yang berbahaya. Macam polutan yang dihasilkan oleh limbah industri antara lain: polutan organik (berbau busuk), polutan anorganik (berbuih dan berwarna) dan polutan yang mengandung asam belerang (berbau busuk) atau berupa suhu (air menjadi panas). Selain itu limbah yang juga berbahaya adalah tumpahan minyak bumi ke perairan. 

4) Penangkapan Ikan dengan Racun 
Sebagian nelayan ada yang menggunakan tuba (racun dari tumbuhan) atau potas (racun kimia) untuk menangkap ikan. Racun ini tidak hanya mematikan ikan tetapi juga seluruh biota air laut. Kegiatan penangkapan ikan dengan menggunakan racun ini, akan menyebabkan terjadinya pencemaran di lingkungan air dan menurunkan sumber daya perairan. 


c.    Pencemaran Udara
Adapun penyebab dari pencemaran udara digolongkan menjadi dua, yaitu: 

1) Faktor Internal
            a)Debu yang berterbangan akibat tiupan angin
            b)Debu yang dikeluarkan oleh letusan gunung berapi beserta gas-gas vulkanik
            c)Proses pembusukan sampah organik.

2)Faktor Eksternal
            a)Hasil pembakaran bahan bakar fosil
            b)Debu dari hasil kegiatan industri
            c)Pemakaian zat-zat kimia yang disemprotkan ke udara. 


E.  Dampak Pencemaran Lingkungan

a. Keracunan dan Penyakit
Bahan pangan seperti padi, jagung, sayuran, buah-buahan, ikan, dan daging yang sudah tercemar, apabila dikonsumsi manusia maka orang yang memakannya dapat mengalami gangguan yaitu keracunan makanan dan bahkan kematian.

b. Punah dan Tak Terkendalinya Perkembangan Species
Sebagaimana telah kita ketahui bersama, bahwa dampak dari pencemaran dapat mengakibatkan gangguan keracunan bahkan sampai kematian dan penyebab timbulnya penyakit pada makhluk hidup. Setiap jenis makhluk hidup memiliki daya tahan atau kekebalan yang berbedabeda terhadap pencernaan, ada yang peka dan ada yang tahan.

c. Gangguan Keseimbangan Lingkungan
Contoh kasus punahnya burung hantu karena telur-telurnya mengalami deformasi merupakan akibat dari gangguan pencemaran. Apabila pada suatu ekosistem salah satu komponennya rusak, maka akan menggangu fungsi komponen yang lain dan mengakibatkan keseimbangan ekosistem terganggu. Padahal setiap jenis makhluk hidup di dalam ekosistem mempunyai fungsi masing-masing, ada yang bertindak sebagai produsen, konsumen I, konsumen II. Apabila salah satu fungsi tersebut terganggu, maka dapat mengganggu fungsi yang lain. 



e. Terbentuknya Lubang Ozon dan Efek Rumah Kaca
Saat ini permasalahan lubang ozon dan terjadinya efek rumah kaca di bumi sangat kita rasakan. Ozon sangat bermanfaat bagi kehidupan, baik tumbuhan, hewan, maupun manusia karena ozon bersifat melindungi makhluk hidup dari sinar ultraviolet yang mematikan. Ozon terbentuk dari oksigen dengan bantuan sinar ultraviolet.

f. Peledakan Hama
            Penggunaan insektisida dapat pula mematikan predator. Karena predator punah, maka serangga hama akan berkembang tanpa kendali.

g. Punahnya Keseimbangan Lingkungan
            Punahnya spasies tertentu dapat mengibah pola interaksi di dalam suatu ekosistem. Rantai makanan, jaring-jaring makanan dan lairan energi menjadiberubah. Akibatnya, keseimbangan lingkngan terganggu. Daur materi dan daur biogeokimia menjadi terganggu.

h. Kesuburan Tanah Berkurang
            Penggunaan insektisida mematikan fauna tanah. Hal ini dapat menurunkan kesuburan tanah. Penggunaan pupuk terus menerus dapat menyebabkan tanah menjadi asam. Hal ini juga dapat menurunkan kesuburan tanah. Demikian juga dengan terjadinya hujan asam.


F.   PENGANGGULANGAN PENCEMARAN LINGKUNGAN
1. Membuang sampah pada tempatnya
Membuang sampah ke sungai atau selokan akan meyebabkan aliran airnya terhambat. Akibatnya, samapah akan menumpuk dan membusuk. Sampah yang membusuk selain menimbulkan bau tidak sedap juga akan menjadi tempat berkembang biak berbagai jenis penyakit. Selain itu, bisa meyebabkan banjir pada musim hujan.

2. Penanggulangan limbah Industri
Limbah dari industri terutama yang mengandung bahan-bahan kimia, sebelum dibuang harus diolah terlebih dahulu. Hal tersebut akan mengurangi bahan pencemar di perairan. Denan demikian, bahan dari limbah pencemar yang mengandung bahan-bahan yang bersifat racun dapat dihilangkan sehingga tidak mengganggu ekosistem.

3. Penanggulangan pencemaran udara
Pencemaran udara akibat sisa dari pembakaran kendaraan bermotor dan asap pabrik, dapat dicegah dan ditanggulangi dengan mengurangi pemakaian bahan bakar minyak. Perlu dipikirkan sumber pengganti alternatif bahan bakar yang ramah lingkungan, seperti kendaraan berenergi listrik. Selain itu, dilakukan usaha untuk mendata dan membatasi jumlah kendaraan bermotor yang layak beroperasi. Terutama pengontrolan dan pemeriksaan terhadap asap buangan dan knalpot kendaraan bermotor.

4. Melakukan Penghijauan
Tumbuhan mampu menyerap CO2 di udara untuk fotosintesis. Adanya jalur hijau akan mengurangi kadar CO2 di udara yang berasal dari asap kendaraan bermotor atau asap pabrik. Dengan demikian, tumbuhan hijau bisa mengurangi pencemaran udara. Selain itu, tumbuhan hijau melepaskan O2 ke atmosfer.

5. Penggunaan pupuk dan obat pembasmi hama tanaman yang sesuai
Pemberian pupuk pada tanaman dapat meningkatkan hasil pertanian. Namun, di sisi lain dapat menimbulkan pencemaran jika pupuk tersebut masuk ke perairan. Eutrofikai merupakan salah satu dampak negatif yang ditimbulkan oleh pupuk buatan yang masuk ke perairan.

6. Pengurangan pemakaian CFC
Untuk menghilangkan kadar CFC di atmosfer diperlukan waktu sekitar seratus tahun salah satu cara penanggulangannya yaitu dengan mengurangi penggunaan CFC yang tidak perlu oleh manusia. Mengurangi penggunaan penggunaan CFC dapat mencegah rusaknya lapisan ozon di atmosfer sehingga dapat mengurangi pemanasan global.



BAB III
PENUTUP



A.   Kesimpulan
Lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan dan makhluk hidup, termasuk didalamnya manusia dan perilakunya yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya.lingkungan tebagi menjadi 2, yaitu lingkungan abiotik (suhu, udara, cahaya atmosfer, air, tanah, api), dan lingkunan biotik (makhluk-makhluk hidup diluar lingkungan abiotik). Pencemaran dapat dibedakan berdasarkan tempat terjadinya, macam bahan pencemar, dan tingkat pencemaran. Berbagai parameter limbah digunakan untuk mengetahui tingkat limbah yang ada di lingkungan. Penyebab pencemaran lingkungan tiada lain karena akibat ulah tangan manusia itu sendiri, dan upaya yang dapat dilakukan adalah dengan Membuang sampah pada tempatnya, Penanggulangan limbah industri, Penanggulangan pencemaran udara, Diadakan penghijauan di kota-kota besar, Penggunaan pupuk dan obat pembasmi hama tanaman yang sesuai, dan Pengurangan pemakaian CFC. Apabila hal ini dapat diterapkan maka alhasil lingkungan akan terjaga kelestariannya dan tidak tercemar oleh pencemaran lingkungan.



B.   Saran
·         Sebagai makhluk sosial hendaknya selalu memelihara dan memperbaiki lingkungan untuk generasi mendatang.
·         Perlu adanya penelitian secara ilmiah terhadap lingkungan sehingga problem-problem lingkungan dapat ditanggulangi dengan cepat.
·         Ada kerjasama yang baik dari semua pihak dalam rangka mempertahankan kelestarian dan mencegah terjadinya kerusakan atau kemusnahan.



SUMBER : TUGAS ADMIN

2 comments:

  1. bagus banget contoh makalah tentang pencemaran lingkungan ini,, sangat informatif

    ReplyDelete

  2. The purpose of this paper is to complete the task of teaching CHEMISTRY on Environmental Pollution and to expand your knowledge along with their impact on the environment and human health .
    http://www.suksestoto.com/

    ReplyDelete